Kamis, Agustus 27, 2009

Ketua Komisi DPRD Dibagi

Jemberpost.com- Empat komisi di Dewan Perwakilan Rakyat Daerah akhirnya disabet empat fraksi besar. Ketua Sementara DPRD Jember Saptono Yusuf mengatakan, ketua Komisi A akan diberikan untuk Partai Kebangkitan Nasional Ulama, ketua Komisi B untuk Partai Demokrat, ketua Komisi C untuk PDI Perjuangan, dan ketua Komisi D untuk Fraksi Kebangkitan Bangsa.

"Wakil ketua Komisi A untuk Fraksi Annur (gabungan PAN dan Hanura), wakil ketua Komisi B untuk PKS, wakil ketua Komisi C untuk Golkar, dan wakil ketua Komisi D untuk PKNU," kata Saptono, Kamis siang tadi.

Sementara itu, jatah ketua Badan Kehormatan kemungkinan besar akan diberikan kepada Fraksi Partai Golkar. Dengan demikian, praktis fraksi mandiri yang tak kebagian jatah ketua hanya PKS. Ketua panitia musyawarah dan panitia legislatif biasanya dipegang oleh ketua DPRD langsung, yang berarti Demokrat.

Saptono mengatakan, komposisi tersebut masih akan ditawarkan ke seluruh fraksi. Ia berharap, komposisi itu disepakati secara mufakat dan bukan pengambilan suara terbanyak. Namun, DPRD Jember belum berani membentuk komisi secara formal, karena masih harus menanti surat dari Departemen Dalam Negeri.

"UU Susunan dan Kedudukan DPR belum turun, jadi kami minta penjelasan ke Depdagri. Kami tunggu dalam 1-2 hari ini," kata Saptono. Ia sebenarnya ingin DPRD Jember segera bekerja. Namun, tentunya ia tak mau gegabah bekerja tanpa dasar hukum jelas. [bj]


Posting Komentar

Template by - Abdul Munir | Daya Earth Blogger Template custom by Adiguna