Jumat, Oktober 23, 2009

Inspektorat Siap Kawal Kebijakan Bupati


Jemberpost.com,
Inspektorat Kabupaten Jember selaku lembaga pengawasan di lingkungan kabupaten jember terus melakukan terobosan dalam mengintensifkan kinerjanya oleh karena itu tuntutan dinamika masyarakat dalam mengimplementasikan tugas di bidang pengawasan Inspektorat kab jember semakin lama semakin ekses untuk memberikan pelayanan kepada masyarakat terutama dalam pengawasan yang di laksanakan oleh Inspektorak Kab jember. Demikian di sampaikan oleh Kepala Inspektorat kabupaten jember, Drs. Soedjito,saat di temui di ruang kerjanya.
Menurut,Soedjito yang baru di lantik oleh Bupati sebagai Kepala Inspektorat Kab. Jember mengantikan Drs. Abdul Muis yang telah pensiun mengatakan bahwa Setelah kami di berikan amanah oleh bupati untuk memimpin di Inspektorat kabupaten jember ini saya akan melaksanakan sisa 3 bulan akhir tahun ini akan saya laksanakan sesuai dengan program kerja yang ada di Inspektorat Kab jember. Utamanya program kerja terhadap pengawasan pembinaan pemerintahan dan pembinaan pengelolaan keuangan dan terhadap pemeriksaan kasus secara khusus dan pemeriksaan rutin tahunan.
Kemudian kami terus membek up apa yang akan menjadi kebijakan bupati terutama ke depan kami siap untuk mengawal maupun menjadi kebijakan Bupati dalam rangka untuk program kerja prioritas Bupati tahun 2010.kami siap melakukan pembinaan yang ada di wilayah SKPD juga siap untuk melakukan pembinaan pengawasan terhadap pengelolaan pelaksanaan bidang pemerintahan maupun pengelolaan keuangan tapi kita dari sisi pengawasannya dan pertanggung jawabannya bagaimana kita siap selalu melakukan pembinaan.
Sebab pengawasan itu yang kita lakukan adalah pengawasan fungsional dan pengawasan melekat,karena pengawasan melekat itu penjabarannya adalah dari pengawasan pejabat struktural tertinggi sampai struktural terendah umpamanyadari unit kerja itu khan pejabat struktural kepada bawahannya ini pengawasan melekat ,kalau pengawasan fungsional adalah pengawasan yang di sisi bidang inspektorat adalah Auditor yaitu pengawasan di bidang keuangan.
Nantinya dari pengawasan fungsional mereka melakukan juga pembinaan terhadap pengelolaan keuangan yang ada kita sering dengan aparat dari pemerintah pusat kita selalu mendampingi apabila ada pemeriksaan dari BPK,BPKP,Bapoprof kita memberikan dan menfasilitasi bila itu ada pemeriksaan di tingkat kabupaten.
Selain itu juga kita juga ingin memberikan peningkatan yang sudah tertuang dalam daftar program kerja Inspektorat terkait dengan pengawasan contoh kita sudah menggirim SDM untuk di diklatkan yang sekarang ini 4 orang yaitu untuk menggikuti diklat jabatan fungsional Auditor mereka yang masih muda muda ini kita kirim kesana untuk didik dalam kaitanya jabatan fungsional Auditor itu karena apa untuk jabatan struktural yang ada di pemkab jember khususnya di Inspektorat ini memang terbatas sekali sesuai dengan program visi dan misinya menpan adalah bikin struktur karena jabatan struktural yang ada di pemkab ini sangatlah minim.
Selain itu juga Inspektorat selaku lembaga pengawasan cenderung ingin mengintensifkan pada jabatan fungsional utamanya fungsional auditor,kemudian pengawasan yang kita lakukan untuk SKPD ini pengawasan terhadap pengelolaan keuangan,pengawasan bagaimana disiplin aparaturnya,peraturan tentang kelembagaan formasi jabatannya apakah sudah sesuai daftar urut kepangkatannya,absesinya ,disiplinnya itu selalu kita awasi secara rutin setiap tahun kepada seluruh SKPD.untuk itu kami ingin membawa Inspektorat menjadi lebih baik dari apa yang sudah baikdan mempertahankan yang sudah di capai oleh pimpinan yang sebelum saya dan kami ingin meneruskan kedepan jadi lebih baik. ( sal )


Posting Komentar

Template by - Abdul Munir | Daya Earth Blogger Template custom by Adiguna